Akhirnya Honda China memperlihatkan secara utuh penampakan Honda CBR 300R di gelaran China International Motorcycle Trade Exhibition 2013 yang rencananya akan dirilis resmi tahun depan. “Honda CBR300R merupakan sepedamotor global dan akan diproduksi di Thailand,” cetus Seiji Kuraishi, Honda Chief Operating Officer China.
Yang menarik adalah bentuknya mirip dengan bentuk fisik dari rumor next Honda CBR250R lengkap dengan dua headlampnya. Lampu model kembar menanggalkan lampu tunggal pada CBR250R. Desain sepasang lampu ini sama dengan sepedamotor gede (moge) Honda seperti CBR1000R (Fireblade). Hanya saja desain fairing terlihat sama dengan CBR250R.
Honda CBR300R tetap mengandalkan mesin 1-silinder seperti CBR250R dengan kapasitas 296cc yang mampu menghasilkan tenaga 30 hp pada 8500 rpm serta torsi mencapai 27 Nm pada 7250 Nm. Dapur pacu ini disandingkan dengan transmisi 6-speed.
Dengan kapasitas mesin yang lebih besar berdampak pada bobot menjadi 164 kg atau bertambah 3 kg dari CBR250R. Namun Honda menyebut CBR300R bakal lebih agresif dibanding versi CBR250R.
Untuk sasisnya masih sama seperti CBR250R yang sekarang dengan model double beam twinspat berbenuk turbular biasa, setang tetap di atas yoke. Ban sepertinya masih IRC dengan dukungan sokbreker depan teleskopik dan belakang monosok bareng spatbor kolong.
Source : http://www.ototrend.com/index.php?option=com_content&view=article&id=1807:ini-dia-honda-cbr300r-&catid=54:info-motor&Itemid=411
Yang menarik adalah bentuknya mirip dengan bentuk fisik dari rumor next Honda CBR250R lengkap dengan dua headlampnya. Lampu model kembar menanggalkan lampu tunggal pada CBR250R. Desain sepasang lampu ini sama dengan sepedamotor gede (moge) Honda seperti CBR1000R (Fireblade). Hanya saja desain fairing terlihat sama dengan CBR250R.
Honda CBR300R tetap mengandalkan mesin 1-silinder seperti CBR250R dengan kapasitas 296cc yang mampu menghasilkan tenaga 30 hp pada 8500 rpm serta torsi mencapai 27 Nm pada 7250 Nm. Dapur pacu ini disandingkan dengan transmisi 6-speed.
Dengan kapasitas mesin yang lebih besar berdampak pada bobot menjadi 164 kg atau bertambah 3 kg dari CBR250R. Namun Honda menyebut CBR300R bakal lebih agresif dibanding versi CBR250R.
Untuk sasisnya masih sama seperti CBR250R yang sekarang dengan model double beam twinspat berbenuk turbular biasa, setang tetap di atas yoke. Ban sepertinya masih IRC dengan dukungan sokbreker depan teleskopik dan belakang monosok bareng spatbor kolong.
Source : http://www.ototrend.com/index.php?option=com_content&view=article&id=1807:ini-dia-honda-cbr300r-&catid=54:info-motor&Itemid=411
0 Response to "Inidia Si Garang Honda CBR300R"
Posting Komentar