Honda CBR300R mengandalkan mesin 1-silinder, 286cc, 4-stroke, DOHC, PGM-FI. Tenaga Honda CBR300R lebih besar 17% jika dibandingkan saudaranya Honda CBR250R (29 hp). Dengan menggunakan metode tertentu konsumsi BBM 30,3 km/liter.
Bentuk jok dan side cover (penutup samping), dikatakan oleh Honda, memudahkan kaki pengendara ke tanah. Ketinggian joknya sendiri 780mm.
Garpu depan berdiameter 37mm menawarkan travel 118mm dan suspensi Pro-Link single shock dengan 5-posisi pengaturan per tawarkan travel 103mm. Rem cakram depan dan belakang masing-masing berdiameter 296mm dan 220mm untuk memberikan pengereman dahsyat.
Honda Amerika Serikat akan menjual Honda CBR300R 2015 dari Agustus 2014. Harga Honda CBR300R 2015 US$ 4399 dan Honda CBR300R ABS 2015 US$ 4899.
Ada empat pilihan warna di Amerika Serikat: Black, Red, Pearl White/Red/Blue, Matte Black Metallic/Yellow. Sementara di Thailand terdapat warna merah, hitam, tricolor, dan Repsol.
Source : http://dapurpacu.com/198074/inilah-warna-dan-harga-honda-cbr300r-2015/#
0 Response to "Inilah Warna dan Harga Honda CBR300R 2015"
Posting Komentar